Menuntut ilmu agama
termasuk amal yang paling mulia dan merupakan tanda dari kebaikan. Rasulullah
SAW bersabda; “Belajar Ilmu Agama itu wajib bagi
setiap Muslim” (Sahih al-Jami :
3913-3914). Hal tersebut dikarenakan dengan menuntut ilmu agama, seseorang akan
mendapatkan pengetahuan dan bermanfaat bagi dirinya dan sekitarnya dalam
melakukan amal shalih.
Alhamdulillah, atas berkat rahmat dan karunia Allah SWT, dalam rangka pembinaan mental spiritual dan sesuai dengan visi Risda dalam mewujudkan remaja Islam yang berkualitas dalam iman dan takwa serta berakhlaqul karimah. Maka pada tanggal 11 Januari 2015 bertempat di Masjid Jami’ Daarul Falaah, dilaksanakan launching kegiatan Pengajian Risda yang dihadiri oleh segenap jajaran pengurus dan anggota Risda dan pengurus Yayasan Daarul Falaah serta dihadiri juga oleh alumni Risda.
Kegiatan positif ini selanjutnya akan diselenggarakan dengan dua
kegiatan yakni Pengajian Rutin Mingguan dan Pengajian Bulanan yang keduanya
Insya Allah dilaksanakan di Masjid Jami’ Daarul Falaah.
Dengan adanya kegiatan pengajian ini selain untuk
menjadi bekal keilmuan remaja juga menjadi ajang silaturahmi ramaja dan
pemuda/i di Petukangan dan sekitarnya. Semoga dengan kegiatan Pengajian Risda ini
dapat menjadikan remaja Islam yang lebih baik, berkualitas dalam iman dan takwa
serta berakhlaqul karimah. Aminn.. (11/1/2015)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar